8+ Makanan yang Mengandung Vitamin E Tinggi dan Manfaatnya - WARAS CANTIK HERBAL
Loading...

8+ Makanan yang Mengandung Vitamin E Tinggi dan Manfaatnya

Loading...
Loading...
Daftar makanan yang mengandung vitamin E tinggi dan manfaatnya. Layaknya vitamin yang lain manfaat vitamin E dapat menjaga daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan mata dan kulit. Vitamin E juga terkenal dengan kandungan antioksidannya yang tinggi yang mampu menangkal kerusakan sel. Vitamin e atau tokoferol merupakan jenis vitamin yang bisa larut oleh lemak secara alami yang terdapat pada makanan, baik sayuran atau buah-buahan seperti bayam, brokoli, sawi dan wortel. Untuk jenis buah-buahan yang mengandung vitamin E antara lain, tomat, alpukat, mangga. Selain itu vitamin E juga ditemukan pada makanan jenis kacang-kacangan (kacang tanah), telur, biji bunga matahari dan belut matang.

Selain mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan untuk memenuhi kebutuhan vitamin E juga bisa dengan mengkonsumsi suplemen vitamin E. Namun penggunaan suplemen ini masih menjadi perdebatan tentang efektivitas manfaatnya. Ada yang menilai mengkonsumsi suplemen vitamin E hanya diperuntukkan bagi orang yang mengalami masalah kekurangan vitamin E saja dan tidak efektif untuk memenuhi kebutuhan harian. Oleh karena itu lebih efektif dengan cara mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin E dari sayuran atau buah-buahan.

Mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin E sangat penting untuk kesehatan tubuh kita, ada perbedaan ukuran kebutuhan vitamin E perhari, pada orang dewasa 15 mg/ hari, anak-anak 6-11 mg/ hari dari usia 1 sampai 13 tahun, dan untuk ibu hamil membutuhkan asupan vitamin E 19 mg/ hari. Selain mengetahui berapa kebutuhan vitamin E harian tersebut, berikut ini adalah jenis makanan yang mengandung vitamin E yang bisa ditemukan dengan mudah di sekitar kita.

Makanan yang Mengandung Vitamin E dari Jenis Sayuran


Sayuran salah satu makanan yang kaya akan vitamin E, mengkonsumsi sayuran juga sangat baik untuk memenuhi kebutuhan serat yang baik untuk sistem pencernaan. Selain harganya yang murah jenis sayuran sangat mudah didapatkan. Ada beberapa sayuran yang kaya vitamin E tinggi yang bisa menjadi menu makanan harian, berikut ini jenis makanan yang mengandung vitamin E dari sayuran, yaitu:

1. Sawi

Sawi merupakan jenis sayuran atau makanan yang mengandung vitamin E. Sawi biasa digunakan untuk campuran mie instan  dan sering kita jumpai pada makanan seperti mie ayam. Ternyata selain rasanya yang renyah dan enak, sawi mengandung vitamin E dan memiliki antioksidan yang tinggi yang berguna untuk menangkal radikal bebas.

2. Wortel

Wortel tidak hanya sebagai sumber vitamin A saja, ternyata pada sayur wortel juga merupakan jenis makanan yang mengandung vitamin E. Pada wortel dengan ukuran sedang mengandung 0,5 vitamin E, maka dengan membuatnya menjadi jus dengan 2 buah wortel dapat membantu memenuhi kebutuhan vitamin E harian.

3. Bayam

Tidak hanya sawi, bayam juga jenis sayuran atau bahan makanan yang mengandung vitamin E. Bayam mengandung vitamin E sebanyak 3,7 mg per 180 gram nya. Bayam sangat mudah didapatkan dan harganya pun tergolong murah dibandingkan dengan sawi, namun kandungannya lebih tinggi.

4. Brokoli

Jenis sayuran vitamin E tinggi lainnya adalah brokoli. Brokoli bisa diolah dan dimanfaatkan menjadi makanan yang mengandung vitamin E, dalam 1 mangkuk brokoli mengandung 2,3 mg vitamin E atau pada setiap takaran 156 sayur brokoli.

5. Kacang Tanah

Kacang tanah bukan termasuk jenis sayuran tapi jenis kacang-kacangan. Makanan yang mengandung vitamin E tinggi dan banyak nutrisi lainnya. Dalam setiap 100 gram kacang tanah mengandung 570 kilokalori baik nutrisi dan vitamin E, dengan merebus atau dimakan langsung maka Akan mendapatkan kandunga vitamin E.

Makanan yang Mengandung Vitamin E dari Buah-Buahan

Selain pada sayuran, vitamin E banyak juga terdapat pada buah-buahan. Buah yang mengandung vitamin E sangat banyak yang bisa Anda jadikan alternatif memenuhi kebutuhan  akan vitamin E. Jenis buah yang merupakan makanan yang mengandung vitamin E yaitu:

1. Alpukat

Alpukat adalah buah yang mengandung vitamin E, vitamin C, vitamin B dan potassium. Alpukat juga memiliki kandungan lemak tunggal tidak jenuh dan asam oleat yang bermanfaat bagi tubuh. Alpukat sering juga digunakan untuk perawatan kulit sebagai masker yang menutrisi kulit agar sehat dan kencang.

2. Tomat

Makanan yang mengandung vitamin D dari buah selanjutnya adalah buah tomat. Buah yang kaya akan vitamin C ini ternyata memiliki kandungan vitamin E juga. Setiap tomat yang berukuran sedang memiliki vitamin E 0,75 mg dengan minum segelas jus alpukat mampu mencukupi 2,7 mg vitamin E, selain itu Anda juga mendapatkan nutrisi lain seperti kalium dan likopen yang dibutuhkan oleh tubuh.

3. Mangga

Mangga juga termasuk makanan yang mengandung vitamin E dari buah-buahan. Buah ini juga mengandung vitamin C dan tinggi serat. Satu buah mangga ukuran sedang atau berat daging buah mangga 205 gram memiliki vitamin E sebanyak 2,2 mg. Dengan mengkonsumsi buah mangga setiap hari akan membantu Anda menyukupi vitamin E dan A, Anda juga bisa membuatnya menjadi jus yang segar dengan tambahan buah alpukat yang berkhasiat baik untuk kesehatan kulit.

Demikianlah pembahasan tentang makanan yang mengandung vitamin E dari buah dan sayur serta jenis makanan lainnya. Semoga informasi ini berguna bagi pembaca sekalian dan salam sehat!!

Loading...

Belum ada Komentar untuk "8+ Makanan yang Mengandung Vitamin E Tinggi dan Manfaatnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel